Jumat, 15 November 2013

S A B A R



Oleh Dr HK Suheimi

Pak suheimi yth

Saya mengidap penyakit tek darah tinggi  dan saya suka marah-marah yang ndak tahu sebabnya.
Bagaimana caranya agar penyakit ini bisa saya hilangkan, Atas banyuan bapak saya aturkan terima kasih.

Salam   Burhanuddin

Pak burhanuddin yth

Akhir-alhir ini memang penyakit tekanan darah tinggu menduduki rangking yang teratas. Beruntung kita sekarang berada di bulan puasa dan bulan ampunan dan bulan yang mengajar kita banyak bersabar. Ingatlah pesan rasul
Jangan marah...jangan marah...janganlah engkau marah itulah nasihat Rasulullah SAW kepada kita Bahkan orang yang paling kuat didunia...bukanlah yang memenangkan pertempuran senjata...tapi dialah yang sanggup bersabar ketika di puncak amarah Bersabarlah...ketika mendapat suatu musibah atau kesusahan Bersabarlah...  untuk selalu menghindari segala kema'siatan dan bersabarlah...      dalam menta'ati Allah Ta'ala Bersabar dalam segala ujian-Nya...baik berupa bencana dan musibah...maupun berbentuk ni'mat dan kesejahteraan Itulah tanda keimanan yang hakiki...keimanan yang dilandasi kecintaan paling tinggi...cinta pada Robbul Izzati dan baginda Nabi      Bersabarlah...dengan selalu menyebut nama-Nya dengan selalu memohon perlindungan dari-Nya...dengan selalu memohon petunjuk dan hidayah-Nya...semoga jiwa dan raga kita...  selalu selamat dari godaan syaithon yang dimurkai-Nya Sesungguhnya Allah Ta'ala...bersama orang-orang yang sabar

Sosok mahluk yang sabar,tabah,tawakkal dengan ketaqwaan tinggi luhur dalam  penantian hadiah yang slalu diharap dari  Penciptanya, ALLOHu ROBB.
    "....Jika kamu bersabar dan bertakwa, maka sesungguhnya yang demikian    itulah yang menentukan untuk segala urusan"   ["...wa in tashbiruu  wa    tattaquu fa inna dzaa lika min 'azmil umuur" Qs.Al'Imron(3):186]. 

   "Dan berapa banyaknya Nabi yang berperang bersama sama mereka sejumlah besar pengikutnya yang bertaqwa.  Mereka tidak menjadi lemah karena bencana yang menimpa mereka di jalan Allah, dan tidak lesu dan     tidak pula menyerah kepada musuh. Allah menyukai orang-orang yang sabar"   

Pesan rasul                                            
"Sebaik-baik kamu adalah yang terbaik terhadap isterinya, aku adalah yang terbaik di antara kamu terhadap isteri. Tidaklah menghormati perempuan kecuali laki-laki yang mulia dan tidak pula menghinakannya kecuali lakilaki yang hina."Sebaik-baik isteri ialah apabila diberi dia bersyukur dan apabila tidak diberi dia bersabar.  Engkau merasa suka apabila memandangnya dan dia juga taat apabila engkau menyuruhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar